Senin, 11 April 2011

Payudara Tak Sehat Akibat 5 Kebiasaan Buruk

Sabtu, 08/05/2010 14:11 WIB

Merry Wahyuningsih - detikHealth


img
Ilustrasi (Foto: seniorark)
Jakarta, Setiap wanita ingin punya payudara yang sehat dan indah. Tetapi pada saat yang sama setiap wanita pun terkadang melakukan hal-hal yang dapat merusak kesehatan payudara. Apa saja kebiasaan buruk yang membuat payudara tak sehat?

Kebiasaan buruk tidak hanya berkontribusi pada kesehatan payudara, tetapi juga membuatnya tampak tidak indah seumur hidup.

Payudara dapat dipengaruhi oleh kehamilan, menyusui, menopause dan penuaan. Tapi Anda bisa mengurangi pengaruh negatif dengan tindakan-tindakan sederhana.

Seperti dilansir dari GeniusBeauty, Sabtu (8/5/2010), berikut kebiasaan buruk dan musuh yang menyebabkan payudara tak sehat:

1. Berat badan yang turun naik secara drastis

Berat badan naik adalah alasan terjadinya peregangan berlebihan pada kulit. Jika berat badan naik dan tiba-tiba menurun akan membuat kulit menjadi lembek dan menggeliat. Fluktuasi berat badan dapat membuat payudara tak sehat dan kehilangan bentuk idealnya.

2. Kebiasaan duduk yang salah


Wanita harus memperhatikan cara duduknya, karena kebiasaan buruk postural atau cara duduk yang salah menyebabkan payudara melorot. Oleh karena itu, selalu duduklah dengan benar, karena tidak hanya bermanfaat untuk tulang belakang, tetapi juga untuk kesehatan payudara.

3. Ukuran bra yang tidak benar

Ketika memilih bra yang paling penting perhatikanlah ukurannya. Ukuran bra yang tidak tepat bisa membuat payudara tak sehat. Bra yang terlalu ketat akan merusak sirkulasi darah yang bisa memicu terjadinya kanker payudara. Sedangkan bra yang longgar dapat mengakibatkan peregangan kulit, terutama bagi wanita yang memiliki payudara besar. Jadi pilihlah ukuran yang tepat.

4. Mandi berendam di air panas


Perlu diketahui bahwa air panas dapat membuat kulit kering dan tidak elastis. Maka sebaiknya hindarilah berendam air panas dalam jangka waktu yang lama.

5. Sinar ultraviolet


Banyak orang yang suka berjemur di pinggir pantai dengan menggunakan pakaian renang demi mendapatkan kulit berwarna kecoklatan. Tapi ternyata hal itu bisa berbahaya bagi kesehatan payudara. Selain terbakar, berjemur juga menyebabkan payudara kehilangan elastisitasnya dan meningkatkan risiko terjadinya kanker payudara.

(mer/ir)

Agar Payudara Tak Kendur

Rabu, 10/11/2010 18:02 WIB

Merry Wahyuningsih - detikHealth


img
(Foto: thinkstock)
Jakarta, Kekencangan payudara wanita bisa mengalami penurunan seiring dengan usia dan beberapa faktor lain. Tapi tak perlu khawatir, ada beberapa langkah sehat untuk mencegah payudara kendur. Apa saja?

Selain usia, ada beberapa faktor yang bisa membuat payudara kendur antara lain kehamilan atau penurunan berat badan.

Dilansir Livestrong, Rabu (10/11/2010), berikut beberapa cara sehat untuk agar payudara tak kendur:

1. Kenakan bra yang sesuai

Menggunakan bra yang sesuai dapat memberikan dukungan yang tepat untuk payudara Anda. Menurut CareFair.com, bra dengan ukuran pas harus bergerak sesuai dengan gerakan Anda tanpa ada tali yang slip.

2. Olahraga yang memperkuat otot dada
Sebagian besar payudara terdiri dari lemak, kelenjar dan saluran, sedangkan di sebelah bawah payudara terdapat otot dada. Dengan melakukan beberapa olahraga untuk payudara, maka otot dada ini akan dibangun sehingga membuat payudara terlihat lebih membusung dan naik.

Olahraga yang bisa dilakukan untuk membuat payudara tetap sehat adalah berjalan cepat, jogging, berenang, tenis, bersepeda dan juga hiking. Selain itu, push up yang masing-masing dilakukan dengan dumbbells, barbel, bangku atau mesin juga bisa menguatkan otot dada.

3. Berhenti merokok
Bila Anda seorang perokok, maka segeralah hentikan kebiasaan tersebut. Selain membahayakan kesehatan secara keseluruhan, nikotin juga dapat mempercepat proses penuaan dan merusak elastisitas kulit. Tak hanya kulit wajah, nikotin juga dapat mengendurkan kulit pada payudara.

4. Pijat payudara

Melakukan pijat secara teratur bisa mencegah pengenduran payudara. Hal ini karena pijat memiliki kemampuan untuk merangsang aliran darah ke daerah tersebut, sehingga membuat payudara tetap kencang.
(mer/ir)

Kebiasaan Buruk yang Bikin Ukuran Payudara Mengecil

Selasa, 15/02/2011 12:02 WIB

AN Uyung Pramudiarja - detikHealth

img
foto: Thinkstock
Jakarta, Maraknya pemasangan implan silikon atau sejenisnya menunjukkan bahwa payudara berukuran besar masih menjadi idola. Bagi yang bangga dengan ukurannya, hindari kebiasaan buruk berikut ini agar pesonanya tetap terjaga.

Fungsi payudara memang tidak dipengaruhi oleh dan ukurannya, melainkan lebih pada kemampuannya memproduksi air susu. Namun tidak bisa dipungkiri bahwa ukuran yang besar sedang banyak diidolakan, seiring dengan meningkatnya rata-rata ukuran payudara sekitar 2 kali lipat dalam 50 tahun terakhir.

Dampaknya pemasangan implan berupa silikon atau cairan saline meningkat dan diperkirakan saat ini ada 5-10 juta wanita di seluruh dunia yang menggunakannya. Bagi yang ukurannya sudah besar, tentu tidak perlu repot karena tinggal memikirkan cara merawatnya agar tidak cepat kendur dan tampak mengecil.

Berikut ini beberapa kebiasaan buruk yang harus dihindari karena bisa menyebabkan ukuran payudara mengecil, seperti dikutip dari Webforweightloss, Selasa (15/2/2011).

1. Terlalu banyak minum kopiSebuah penelitian di Swedia membuktikan bahwa ukuran payudara cenderung mengecil ketika wanita mengonsumsi kopi lebih dari 3 cangkir/hari. Penelitian itu juga mengungkap, sebagian wanita memiliki gen tertentu yang membuat jaringan lemak menyusut akibat terlalu banyak minum kopi.

Agar bentuk dan ukuran payudara tetap terjaga, batasi minum kopi dalam takaran yang wajar. Jika membutuhkan lebih banyak kafein agar tetap terjaga saat bekerja lembur misalnya, lanjutkan dengan beberapa cangkir teh hangat.

2. Terlalu membatasi konsumsi lemakLemak adalah komponen penyusun jaringan payudara yang bisa dibilang paling dominan. Diet yang terlalu membatasi asupan lemak dan minyak tidak hanya mengganggu keseimbangan nutrisi, tetapi juga akan mempengaruhi bentuk dan ukuran payudara.

Selama masa pertumbuhan, konsumsi lemak tetap dibutuhkan asalkan tidak berlebihan. Sumber lemak nabati contohnya kedelai dan kacang-kacangan, sementara lemak hewani bisa diperoleh dari ikan dan daging.

3. Jarang makan dagingNutrisi lain yang dibutuhkan untuk menjaga bentuk dan ukuran payudara adalah serat kolagen. Serat ini turut menyusun jaringan kulit dan menjaganya agar tidak cepat mengendur akibat proses penuaan dan kerusakan sel-sel kulit.

Cakar dan sayap ayam merupakan beberapa sumber kolagen utama, meski jenis daging yang lain juga banyak mengandung serat tersebut. Fungsi kolagen juga harus didukung dengan asupan vitamin yang cukup, terutama dari sayur dan buah-buahan.

4. Kurang minumSekitar 80 persen tubuh manusia tersusun oleh cairan, sehingga beberapa jaringan akan menyusut ukurannya jika kadar air dalam tubuh berkurang. Salah satu bagian tubuh yang akan terpengaruh adalah payudara yang tidak terlalu banyak memiliki jaringan otot.

Anjuran para ahli juntuk minum air putih 8 gelas/hari sudah cukup untuk menjaga kulit payudara tetap kencang dan jaringan lemak di dalamnya tetap kelihatan padat berisi. Batasi minum kopi, sebab kafein memiliki efek diuretik atau peluruh cairan tubuh.

5. Terlalu banyak minum alkoholKonsumsi alkohol memang tidak berpengaruh secara langsung pada ukuran payudara, bahkan dalam takaran tertentu kandungan antioksidannya malah bisa melindungi jaringan dari efek penuaan. Namun sebaliknya, berbagai penelitian menunjukkan konsumsi alkohol yang berlebihan juga bisa memicu kanker payudara.

Jika pengobatan dengan kemoterapi dan radiasi gagal membunuh sel kanker, tindakan paling radikal untuk mencegah penyebarannya adalah pengangkatan jaringan payudara yang tentunya akan mengubah bentuk dan ukuran buah dada. Karena itu jika punya riwayat kanker di keluarganya, wanita tidak dianjurkan untuk minum alkohol.

(up/ir)

Payudara Ideal dengan Nutrisi Tepat

Senin, 11/04/2011 13:07 WIB


Merry Wahyuningsih - detikHealth

Jakarta, Mempertahankan payudara dengan baik dan menjaganya tetap sehat sangat penting untuk menghindari masalah-masalah umum yang mempengaruhi payudara, seperti kanker payudara. Nutrisi yang tepat penting untuk payudara yang sehat.

Merawat payudara agar tetap sehat bukanlah perkara yang rumit. Beberapa makanan yang kaya nutrisi dapat menjadi cara mudah untuk membuat payudara tetap sehat dan terhindar dari masalah kesehatan.

Berikut beberapa nutrisi tepat yang bisa membuat payudara sehat, seperti dilansir Lifemojo, Senin (11/4/2011):

1. Sayuran berdaun hijau
Sayuran hijau dan berdaun seperti kubis, brokoli, kembang kol dan kai lamb sangat baik untuk menjaga kesehatan payudara. Hal ini terutama karena sayuran ini kaya akan vitamin antioksidan dan serat. Vitamin E, vitamin C dan vitamin A secara kolektif disebut sebagai vitamin antioksidan, yang dapat membantu dalam menghilangkan radikal bebas dan racun lainnya dari tubuh.

Antioksidan dan serat juga memainkan peran penting dalam melindungi tubuh terhadap segala bentuk kanker, termasuk kanker payudara. Sayuran berdaun hijau juga mengandung indoles dan sulforaphane, yaitu fitokimia yang membantu dalam memerangi terhadap karsinogen dan racun.

2. Buah berry
Tidak sedikit orang yang tidak menyukai sayuran. Bila sayuran terlihat tidak menarik bagi Anda, maka buah berry mungkin bisa menjadi pilihan yang lebih baik.

Tidak hanya enak, buah berry juga dikemas dengan serat dan vitamin C (yang merupakan antioksidan kuat). Buah berry adalah pilihan yang sangat baik karena Anda dapat menikmatinya kapan saja di waktu makan. Anda dapat menambahkan berry untuk salad atau ke sereal dan bahkan yoghurt. Anda juga dapat memadukannya kapan saja atau dijadikan smoothie untuk sarapan.

3. Protein
Sumber protein yang bagus misalnya unggas tanpa kulit, ikan, daging merah tanpa lemak, susu bebas atau rendah lemak dan putih telur. Tapi bagi Anda yang vegan (tidak makan produk hewan sama sekali termasuk susu dan telur kacang-kacangan dapat menjadi pilihan protein nabati.

4. Buah jeruk
Vitamin C merupakan antioksidan kuat yang secara efektif dapat membantu menjaga payudara tetap sehat. Ketika berbicara tentang vitamin C, maka buah dan jus jeruk menjadi pilihan utama. Buah ini memainkan peran yang sangat aktif dalam meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

5. Ikan
Ikan kaya akan asam lemak omega 3 dan juga mengandung vitamin D tingkat tinggi. Kedua komponen ini sangat baik untuk kesehatan payudara, jadi selalu pastikan bahwa Anda menyediakan ikan dalam menu harian.




(mer/ir)

Kenapa Saat Stres Orang Sulit Berpikir?

Senin, 11/04/2011 13:46 WIB

Vera Farah Bararah - detikHealth


img
(Foto: thinkstock)
Jakarta, Stres bisa menyerang kapan saja tanpa melihat waktu dan membuat seseorang sulit berpikir atau mungkin menjadi lupa. Kondisi ini karena stres yang muncul mempengaruhi pola berpikirnya.

Stres yang timbul bisa mempengaruhi hampir seluruh tubuh mulai dari fisik, psikologis hingga pola pemikiran seseorang. Jika hal ini terus menerus terjadi maka bisa menimbulkan dampak yang lebih serius lagi.

Ketika seseorang sedang stres terutama jika merasa cemas atau tertekan maka kemampuannya untuk berpikir jernih dan obyektif akan terganggu. Kondisi ini akan membuatnya merasa kurang mampu atau menjadi lebih lemah dari yang sebenarnya, seperti dikutip dari Psychcentral.com, Senin (11/4/201).

Salah satu fakta yang muncul adalah stres bisa menghambat kemampuan otak untuk mempelajari hal baru atau mengingat hal-hal lama (mengganggu memori). Ketika seseorang berusaha keras untuk mengingat maka ia akan semakin tidak mampu. Kondisi inilah yang membuat seseorang kadang merasa 'blank' saat berada dalam kondisi di bawah tekanan atau stres.

Tapi ketika seseorang sudah menyerah memikirkan hal tersebut atau berada dalam suasana santai, maka hal yang perlu diingat kadang bisa tiba-tiba muncul dalam pikiran seseorang.

Hal ini karena selama stres tubuh akan merespons dengan melepaskan hormon yang bisa memicu perubahan fisik serta otot jantung menjadi berdetak lebih kencang dan tegang. Hormon yang dilepaskan ke dalam aliran darah selama stres akan mempengaruhi otak dan kemampuannya untuk berpikir.

Jika stres mulai menyerang dan mengganggu kemampuan berpikir, maka hal yang bisa dilakukan adalah istirahat sejenak untuk melakukan relaksasi yang bisa menenangkan kegelisahan dan membantu tubuh serta pikiran pulih kembali.

Relaksasi yang dilakukan bisa dengan cara sederhana seperti:


  1. Pilihlah tempat yang tenang dan tidak diganggu oleh orang lain
  2. Buatlah diri merasa nyaman
  3. Mulailah bernapas secara perlahan dan dalam dengan suasana hati tenang
  4. Jangan memaksakan diri untuk rileks, tapi cobalah melepaskan ketegangan pada otot yang memungkinkan orang menjadi rileks lalu usahakan untuk menghilangkan pikiran-pikiran yang mengganggu.
  5. Jika memungkinkan cobalah membayangkan hal-hal yang indah dan menyenangkan sambil menutup mata.
(ver/ir)

Pengobatan Wasir ala Rumah

Sabtu, 02/04/2011 10:03 WIB

Merry Wahyuningsih - detikHealth


img
(Foto: thinkstock)
Jakarta, Susah duduk dan sakit ketika buang air besar merupakan hal yang sering dikeluhkan oleh penderita wasir dan sangat menggangu. Beberapa bahan yang ada di rumah serta lemari es bisa membantu meredakan sakit karena wasir. Apa saja?

Wasir atau ambeien atau hemoroid merupakan penyakit atau gangguan pada anus. Bibir anus mengalami pembengkakan dan terkadang disertai pendarahan.

Untungnya, wasir paling merespons dengan baik untuk pengobatan dan perawatan ala rumah.

Beberapa bahan berikut bisa menjadi obat untuk meredakan wasir dan dapat diperoleh di dalam atau sekitar rumah, seperti dilansir DiscoveryHealth, Sabtu (2/4/2011):

1. Es batu
Es batu sering menjadi obat untuk menghilangkan rasa sakit, begitu pula pada wasir. Es batu bisa menenangkan sakit pada wasir dengan cara mengompresnya pada daerah yang sakit.

Caranya, pecahkan es batu menjadi pecahan-pecahan kecil, tempatkan dalam plastik dan tutup dengan handuk tebal, kemudian duduk diatasnya. Es batu atau pendingin ini akan bekerja ganda, pertama menghilangkan rasa sakit pada daerah tersebut dan kedua mengurangi aliran darah pada pembuluh darah yang bengkak.

2. Cuka apel
Menggunakan setetes cuka sari apel atau cuka biasa untuk wasir dapat menghentikan gatal dan rasa terbakar karena wasir. Cuka juga memiliki sifat yang membantu mengecilkan pembuluh darah yang bengkak.

Caranya, setelah mengelap kering daerah wasir, ambil cottonball dan teteskan cuka diatasnya kemudian oleskan perlahan pada daerah tersebut.

3. Buah jeruk
Vitamin C pada buah jeruk berperan dalam penguatan pembuluh darah, sehingga makanan banyak buah dan sayuran yang kaya dengan vitamin C dapat membantu meredakan wasir.

4. Lidah buaya
Lidah buaya dikenal sebagai obat yang serbaguna, termasuk untuk pengobatan wasir. Sifat anti-inflamasi pada lidah buaya dapat mengurangi pembengkakan, rasa panas dan peradangan, sehingga membantu mengurangi iritasi wasir. Rasa dingin pada cairan atau gelnya juga dapat memberikan efek menenangkan.

Caranya, potong daun lidah buaya dan oleskan gelnya secara lembut pada daerah wasir.





(mer/ir)

Buah dan Sayur yang Bisa Turunkan Tekanan Darah

Minggu, 20/03/2011 10:02 WIB

Merry Wahyuningsih - detikHealth

img
(Foto: thinkstock)
Jakarta, Menjaga tekanan darah tetap normal sangat penting karena tekanan darah tinggi dapat meningkatkan risiko stroke, gagal ginjal dan penyakit jantung. Beberapa buah dan sayur ini memiliki khasiat besar dalam mengontrol tekanan darah.

Tekanan darah tinggi sering disebut 'silent killer' karena seringkali tidak menunjukkan gejala apa-apa. Penelitian menunjukkan memasukkan buah-buahan dan sayuran tertentu dalam menu harian Anda dapat membantu menurunkan tekanan darah dalam tubuh.

Berikut beberapa buah dan sayur yang dapat menurukan tekanan darah, seperti dilansir Livestrong, Minggu (20/3/2011), antara lain:

1. Buah bit
Penelitian yang dilakukan ilmuwan dari Barts and London Medical School dan Queen Mary University of London menunjukkan minum jus bit dapat menurunkan tekanan darah. Ini karena buah bit mengandung nitrat yang bisa membantu menurunkan tekanan darah.

Mekanisme kerja yang terjadi adalah kadar nitrat anorganik di dalam buah bit akan diubah menjadi gas oksida nitrat saat dimakan. Gas ini akan membuat pembuluh darah terbuka dan rileks, sehingga tekanan darah seseorang menjadi turun. Namun efek ini lebih jelas terlihat pada laki-laki dibandingkan dengan perempuan.

2. Bayam
Folat, yaitu vitamin B yang larut yang ditemukan pada bayam dan brokoli juga dapat menurunkan tekanan darah. Ilmuwan dari Policlinico di Modena, Italia, mengeksplorasi efek folat pada tekanan darah pada wanita menopause.

Peserta menerima 15 mg folat atau plasebo selama tiga minggu. Para ilmuwan melaporkan pada European Journal of Clinical Nutrition bahwa kelompok folat mengalami penurunan yang signifikan pada tekanan darah dibandingkan dengan kelompok plasebo.

3. Buah jeruk
Sebuah penelitian dilaporkan dalam jurnal Hipertensi edisi bulan April 2005. Ilmuwan dari St George's Medical School di London meneliti efek dari sitrat kalium yang ditemukan dalam pisang dan buah jeruk, serta kalium klorida dari suplemen. Ilmuwan menemukan bahwa kedua bentuk kalium tersebut efektif dalam menurunkan tekanan darah bagi penderita hipertensi tahap 1.

4. Pisang

Penemuan yang dilaporkan dalam jurnal Nutrition, Metabolism and Cardiovascular Diseases edisi Desember 2009 menyelidiki dampak suplemen magnesium pada orang dewasa yang kelebihan berat badan.

Peneliti menemukan bahwa partisipan dengan tekanan darah sistolik lebih besar dari 140 dan diastolik antara 90 dan 99 dengan mengonsumsi magnesium 300 mg selama 12 minggu, mengalami penurunan tekanan darah dibandingkan dengan plasebo. Magnesium banyak terdapat pada buah pisang, apel, jeruk dan pir.

(mer/ir)

Cara Mencegah Gangguan Pendengaran

Senin, 11/04/2011 11:31 WIB

Vera Farah Bararah - detikHealth


img
(Foto: thinkstock)
Jakarta, Memiliki gangguan pendengaran tentu saja tidak menyenangkan, karena membuat orang lain harus mengatakan berulang-ulang dengan suara yang keras. Tapi hal ini bisa dicegah dengan beberapa cara.

Sebuah penelitian menunjukkan bahwa dosis yang sehat dari dua nutrisi penting yaitu asam folat dan asam lemak omega 3 bisa membantu mencegah kehilangan atau gangguan pendengaran yang berkaitan dengan usia.

Hasil studi terbaru yang dipublikasikan dalam Journal of Nutrition mengungkapkan tingkat vitamin B folat yang rendah berhubungan dengan peningkatan risiko kehilangan pendengaran saat berusia di atas 50 tahun sebesar 35 persen. Vitamin B folat ini bisa ditemukan dalam bayam, kacang polong atau sayuran berdaun hijau lainnya.

Studi ini melibatkan 3.000 orang Australia berdasarkan Blue Mountains Hearing Study yang menemukan kekurangan folat bisa menyebabkan kadar homocysteine meningkat (salah satu faktor risiko yang diketahui untuk penyakit jantung). Kondisi ini pada gilirannya akan membatasi aliran darah ke bagian koklea telinga yang berfungsi mengubah energi suara menjadi sinyal-sinyal listrik yang berjalan ke otak.

Sementara itu dalam studi terpisah dengan menggunakan partisipan yang sama menemukan bahwa orang yang mengonsumsi dua porsi ikan atau lebih dalam seminggu bisa mengurangi kemungkinan mengembangkan gangguan pendengaran yang berkaitan dengan usia, dibandingkan dengan partisipan yang hanya mengonsumsi 1 porsi ikan seminggu.

Tambahan lainnya adalah bagi peserta yang memang diketahui sudah memiliki beberapa gangguan pendengaran akan mengurangi kemungkinan memburuknya kondisi jika mengonsumsi asam folat yang cukup.

Para peneliti memperkirakan hal ini karena asam lemak omega 3 yang terdapat di ikan memiliki sifat anti inflamasi (anti peradangan) yang membantu menurunkan salah satu faktor risiko penyakit kardiovaskuler yaitu tekanan darah tinggi, sehingga membantu melindungi seseorang dari gangguan pendengaran.

"Omega 3 berpotensi membantu menjaga pembuluh darah tetap sehat untuk koklea sehingga mencegah terjadinya gangguan pendengaran yang berkaitan dengan usia," ujar peneliti Bamini Gopinath, PhD, seperti dikutip dari MSNHealth, Senin (11/4/2011).

Selain itu ada beberapa cara lain yang bisa dilakukan untuk mencegah terjadinya gangguan pendengaran, seperti dilansir Medicalnewstoday, yaitu:


  1. Gunakanlah pelindung pendengaran, jika berada di lingkungan yang memiliki tingkat kebisingan tinggi gunakanlah pelindung pendengaran seperti penutup telinga. Alat ini juga bisa digunakan saat melakukan kegiatan sehari-hari seperti memotong rumput.
  2. Waspadai kebisingan, kapan pun waktunya usahakan untuk mengecikan volume radio, televisi atau speaker.
  3. Berhati-hatilah menggunakan earphone. Jika menggunakan earphone maka aturlah volume agar tidak terlalu keras, jika orang yang disebelah Anda bisa mendengar suara dari earphone maka volumenya sudah terlalu keras.
  4. Berikan waktu bagi telinga untuk beristirahat, semakin sering seseorang terpapar suara maka bisa mempengaruhi gangguan pendengaran, bahkan suara dengan volume rendah sekalipun jika terpapar dalam jangka waktu lama bisa jadi berbahaya. Untuk itu berilah waktu bagi telinga untuk beristirahat dengan berada di dalam ruangan yang tenang.
  5. Periksalah telinga secara teratur, tes pendengaran dan pemeriksaan telinga sebaiknya menjadi kegiatan kesehatan yang rutin, karena semakin cepat gangguan diketahui maka penanganannya akan menjadi lebih mudah dan mencegah kerusakan lebih lanjut.



(ver/ir)